Baru-baru ini Marissa Haque kembali membuat kehebohan di media sosial. Kali ini Marissa membawa nama artis cantik Laudya Cynthia Bella.
Melalui akun Instagram miliknya, Marissa diduga telah melontarkan sindiri pada bella karena gagal menikah dengan Afif Kalla.
Diketahui, Afif ternyata anak dari sahabat lama Marissa, Elok Suhaimy Kalla. Pada Senin, (17/7/2017) Marissa mengunggah foto kebersamaannya dengan ibunda Afif.
Dalam caption yang dituliskan, Marissa meminta sabar atas gagalnya pernikahan Afif dan Bella.
"Bersama sohibku saat di SMA Negeri 8 Jakarta, Elok Suhaimy Kalla calon ibu mertua batalnya artis film Laudya Chyntia Bella, ndak apa Lok yang sabar saja, insya Allah gantinya segera datang dan bisa lebih baik untuk Afif Kalla (Ketua HIPMI 2017 yang baru terpilih). Janji Allah, bahwa manusia akan diberikan jodoh dari jenis manusia dengan karakter dan kualitas yang sama, laki-laki baik akan dapat perempuan baik, begitu juga sebaliknya. Sekali lagi yang sabar ya? I am in your side, I love you because of Allah my sister in faith sayang. Amin YRA... Doaku, Marissa Haque Ikang Fawzi," tulis Marissa.

Tak berhenti sampai disitu, Marissa malah semakin menyinggung gagalnya pernikahan Afif dan Bella melalui Twitter.
Kali ini, Marissa meminta agar pihak Bella pamit secara baik-baik ke keluarga Afif dan mengembalikan mahar yang diberikan saat lamaran.
"Smg pamit baik2 pd kedua ortu Adid Kalla, krn lamarannya kan baik2, etikanya hrs ada Mas & smg masing2 dpt jodoh sesungguhnya," tulis salah satu kicauan Marissa di Twitter @HaqueMarissa.
Sejumlah media pun telah di tweet oleh Marissa dan diberikannya penjelasan untuk Bella pamit dan mengembalikan mahar lamaran.